Cara Mengelompokan Kategori Post di Blogger - BAITUSSALAM

Cara Mengelompokan Kategori Post di Blogger

    Untuk mengelompokan postingan di blogger anda perlu klik dulu Fitur Setelan Label Entri Blogger yang merupakan salah satu dari 6 fitur setelan default post editor, yaitu : Label, Jadwal, Permalink, Lokasi, Deskripsi penelusuran dan Opsi komentar. Fitur-Setelan-Label-Entri-Blogger
Fungsinya adalah untuk labelisasi pengelompokan postingan atau pengkategorian. Jika anda pernah menggunakan website yang dihosting di wordpress, fungsi fitur ini sama dengan tag di wordpress. 

Cara menggunakannya adalah : 
  • Langsung saja diketik labelnya di text box jika bermaksud membuat label baru. 
  • Jika bermaksud untuk menggunakan label yang pernah dipergunakan, anda bisa langsung mengklik salah satu nama yang ditampilkan di bawah text box. 
  • Jika anda bermaksud membuat lebih dari satu label, jangan lupa untuk memisahkan antara label yang pertama dengan label berikutnya menggunakan tanda baca koma. Contoh : tutorial, website, blogger

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah ikut berpartisifasi
Komentar anda akan segera kami balas